Umum

Anggota KPU RI I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi menjadi narasumber dalam Focus Group Discussion (FGD) Pengawasan Penyiaran Pemilu/Pilkada Serentak Tahun 2024

#TemanPemilih, Anggota KPU RI I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi menjadi narasumber dalam Focus Group Discussion (FGD) Pengawasan Penyiaran Pemilu/Pilkada Serentak Tahun 2024, Senin (20/12). Dewa menyampaikan kampanye Pemilu dan Pemilihan telah diatur dalam Undang-Undang (UU) Pemilu dan UU Pemilihan, serta dalam sejumlah peraturan KPU (PKPU). Namun demikian, dalam menghadapi penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan 2024 yang akan datang, KPU akan melakukan penyempurnaan PKPU, termasuk PKPU tentang kampanye dengan cara melakukan perubahan dan kodifikasi dari PKPU terdahulu untuk menyesuaikan dengan perkembangan dan kebutuhan penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan. Hadir dalam FGD ini, Ketua KPI Agung Suprio, Anggota Komisi I DPR RI Dave Laksono, Sekretaris Jenderal ATVSI Gilang Iskandar, Ketua Umum ATVLI Bambang Santoso, Koordinator bidang kelembagaan KPI Irsal Ambia. #KPUMelayani Komisi Penyiaran Indonesia Pusat

#TemanPemilih, tebak yuk apa program baru KPU RI...?

#TemanPemilih, tebak yuk apa program baru KPU RI...? Caranya : tulis jawaban dan komentarmu sedetail dan selengkap mungkin di kolom komentar, bagi 3 orang yang benar dan paling lengkap jawabannya akan mendapat paket kuota internet senilai @100ribu rupiah. Jawab dengan akun pribadimu ya..... ditunggu sampai tanggal 21 Desember 2021 jam 23.59 WIB, dan pastikan kamu sudah follow akun Instagram KPU RI.. 3 Pemenang akan diumumkan di Instagram KPU RI pada tanggal 22 Desember 2021 dan akan dihubungi via dm. Jangan ketinggalan yaaa.... #KPUMelayani  Lihat Lebih Sedikit

Anggota KPU RI Viryan meresmikan Aplikasi Pejambon (Pemilih Jakarta Pusat Mutakhir Berbasis Online)

#TemanPemilih, Anggota KPU RI Viryan meresmikan Aplikasi Pejambon (Pemilih Jakarta Pusat Mutakhir Berbasis Online), Rabu (8/12). Dalam sambutannya, Viryan menyampaikan bahwa KPU harus melayani masyarakat untuk lebih mudah mengurus hak pemilih dan aplikasi ini menjadi gambaran bahwa KPU Kota Jakarta Pusat benar-benar siap melaksanakan Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024. Hadir dalam launching aplikasi pejambon Ketua KPU Prov. DKI Jakarta, Ketua KPU Kota Jakarta Pusat, Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Kapolres Metropolitan Jakarta Pusat, Komandan Kodim 0501/ Jakarta Pusat, Ketua Bawaslu Kota Adm. Jakarta Pusat, Kepala Suku Badan Kesbangpol Kota Adm. Jakarta Pusat, Kepala Suku Dinas Dukcapil Kota Adm. Jakarta Pusat, serta Perwakilan Partai Politik. #KPUMelayani

Populer

Selamat Hari Olahraga